Maumere, Berita SANPUKAT — Ketua SANPUKAT, RD. Gabriel Mane, memberkati Laboratorium Komputer SMPK Supra sebagai tindakan spiritual untuk memohon berkat dan bimbingan Tuhan agar Laboraturium komputer digunakan secara bijaksana untuk pembelajaran.
Acara yang berlangsung pada Selasa (14/1) di area sekolah di kawasan Talibura ini dihadiri oleh sejumlah pendidik dan tenaga kependidikan, Pastor Paroki Talibura, Pejabat pemerintah, komite, peserta didik, dan tokoh masyarakat sekitar. Laboratorium komputer ini diharapkan menjadi fasilitas pendukung pembelajaran yang lebih interaktif dan inovatif bagi siswa-siswi SMPK Supra.
Ketua SANPUKAT RD. Gabriel Mane dalam sambutannya menyampaikan bahwa pembangunan laboratorium ini merupakan wujud komitmen SMPK Supra dalam menciptakan lingkungan belajar yang modern dan mendukung perkembangan keterampilan siswa. Sembari mengajak elemen-elemen pendidikan untuk bekerjasama membangun pendidikan.
“Laboraturium Komputer tidak hanya mendukung pelajaran akademik, tetapi juga membangun kreativitas dan keterampilan abad ke-21. Pemberkatan gedung ini juga menghadirkan panggilan bagi kita semua untuk kerjasama dan berkolaborasi guna melengkapi kebutuhan fasilitas berupa perangkat komputer, sehingga laboratorium ini dapat memberikan manfaat yang optimal bagi pendidikan dan pengembangan generasi muda.”,” ujar RD. Gabriel Mane.
Hal serupa kembali ditegaskan oleh Pejabat Sementara Desa Watubaing yang berpesan kepada semua elemen pendidikan yang hadir saat itu untuk tetap berkolaborasi dengan pemerintah demi memenuhi fasilitas yang masih kurang di laboraturium komputer.
”Pembangunan gedung laboraturium komputer menunjukkan komitmen pemerintah terhadap pendidikan. Komitmen itu juga mendorong kita untuk terus berkoraborasi demi memajukan pendidikan dan mengisi hal-hal yang masih kurang di laboraturium komputer,” ujar Pejabat Sementara Desa Watubaing.
Kepala SMPK Supra Yuliana Kotilde juga menyempatkan diri memberi sambutan mengenai harapan sekolah terhadap fasilitas baru ini yang mesti dilengkapi dengan perangkat-perangkat komputer demi optimalisasi pembelajaran.

“Terima kasih kepada pihak pemerintah yang telah mendukung pendidikan di SMPK Supra dengan memberikan bantuan gedung laboraturium komputer. Namun, kami juga menyadari bahwa perjuangan ini belum sepenuhnya selesai. Gedung laboratorium yang telah berdiri kokoh ini masih membutuhkan perangkat komputer agar dapat berfungsi sebagaimana mestinya. Oleh karena itu, kami ingin mengajak semua pihak, baik pemerintah desa, yayasan, maupun masyarakat luas untuk bersama-sama bergotong royong melengkapi fasilitas ini,” ucap Ibu Yulian Kotilde..
Acara pemberkatan gedung laboraturium komputer diawali dengan ekaristi, pemberkatan gedung, dan makan siang bersama. (Christian romario).
Syukur dan Terima kasih Tuhan Yesus
Kasih Nya sepanjang Masa 🙏
Semangat, Sukses dan Sehat selalu Bapa Romo,Bapa dan Ibu Guru 🫶💪🙏